Anting emas menjadi perhiasan yang melambangkan kemewahan dan keindahan. Pasalnya emas masih menjadi salah satu jenis logam berharga hingga saat ini. Apalagi model dan varian anting emas semakin beragam sehingga semakin banyak yang menyukainya. Meskipun begitu, Anda wajib mencari anting emas berkualitas dan asli. Pasalnya anti imitasi atau palsu tidak tahan lama dan mudah rusak.
Inilah Ciri Anting Emas Berkualitas dan Asli
Ada beberapa ciri-ciri anting emas yang menunjukkan anting tersebut berkualitas dan asli. Berikut di antaranya:
1. Memiliki Tanda Karat yang Jelas
Emas murni tidak bisa dijadikan anting karena terlalu lunak. Biasanya emas murni dicampur dengan logam lain agar lebih kuat dan tahan lama. Nah, emas murni memiliki tanda karat 24 karat atau 24K. Sementara emas untuk perhiasan di bawah angka tersebut.
Pastikan anting yang Anda beli memiliki tanda karat yang jelas. Mulai dari 22K, 20K, 18K, 16K, dan lain sebagainya. Setidaknya anting berkualitas menggunakan emas dengan karat 18K atau di atasnya.
2. Termasuk Emas Tua
Sebelum membeli anting emas baru, Anda harus paham dua istilah penting yaitu emas tua dan emas muda. Emas tua mengacu pada emas dengan kadar kemurnian yang tinggi. Biasanya emas dikatakan emas tua jika kadar kemurniannya di atas 70% atau 18K ke atas.
Sedangkan emas muda adalah emas dengan kadar kemurnian di bawah 70% atau emas 16K ke bawah. Emas tua lebih direkomendasikan karena lebih indah dan berkualitas.
3. Termasuk Emas Padat
Istilah selanjutnya yang wajib Anda pahami sebelum membeli anting emas berkualitas adalah emas padat dan emas berongga. Sebuah emas dikatakan emas padat jika tidak ada rongga atau ruangan di dalamnya. Jadi semua bagian dari anting adalah emas.
Sementara emas berongga adalah emas yang di dalamnya ada ruang atau rongga kosong. Bagian emasnya hanya ada di lapisan luar anting saja. Jadi umumnya anting emas berongga lebih ringan dibandingkan anting emas padat.
4. Memiliki Warna yang Jelas
Sebenarnya dari warnanya saja Anda sudah bisa melihat apakah anting yang akan Anda beli berkualitas atau tidak. Apalagi jika Anda memilih anting emas dari yellow gold. Anting berkualitas memiliki warna kuning yang tajam dan konsisten. Tidak ada noda ataupun perubahan warna ketika dipakai. Hal tersebut juga berlaku pada warna emas lain seperti white gold dan yellow gold.
5. Lakukan Uji Magnet
Ada satu cara klasik yang bisa dilakukan untuk mengetahui anting emas asli atau palsu. Cara ini banyak dipakai oleh orang zaman dulu yaitu uji magnet. Perlu Anda ketahui bahwa emas tidak bersifat magnetik sehingga tidak bisa ditarik oleh magnet.
Namun cara ini mulai tidak akurat karena anting emas terkadang mengandung logam magnetik. Usahakan mencari toko perhiasan yang menyediakan alat pendeteksi karat. Jadi Anda bisa mengetahui keaslian dan kualitas anting dengan mudah.
6. Memiliki Sertifikat
Cara termudah untuk mengetahui kualitas dan keaslian anting emas yaitu melihat sertifikatnya. Anting berkualitas termasuk barang yang mahal, jadi biasanya ada sertifikat untuk menunjukkan keasliannya. Sertifikat tersebut juga berguna ketika Anda akan menjual lagi anting yang dibeli.
Sudah paham apa saja ciri-ciri anting emas berkualitas dan asli? Sekarang waktunya menambah koleksi anting emas dari Mondial Jeweler. Beragam anting berkualitas dihadirkan dengan sertifikat untuk menunjukkan keasliannya. Selain anting emas saja, ada juga anting emas dengan hiasan berlian. Tenang saja, harganya beragam sehingga bisa disesuaikan dengan budget Anda. Intip semua koleksi Mondial Jeweler dengan mengunjungi website dan akun media sosial.